Laman

Sabtu, 27 Juli 2013

Cheddar Cheese Cake

Sudah lama sekali saya penasaran dengan cake keju yang satu ini. Saya terbiasa buat cheese cake yang menggunakan krim keju sebagai bahan dasarnya, belum terbayang bagaimana rasanya kalau keju cheddar yang dijadikan bahan dasar. Berbekal stok keju cheddar  yang sedang banyak di rumah, saya akhirnya eksekusi juga cheddar cheese cake ini.

Sebelum eksekusi, sempat bertanya juga di milis mengenai bagaimana memperlakukan si ccc ini. ternyata, lebih mudah dibandingkan dengan cheese cake yang biasa saya buat. ccc ini tidak memerlukan spring form pan (loyang bongkar pasang) untuk memanggangnya. jadi, saya pakai loyang oval biasa saja. loyang saya juga bukan loyang yang tanpa sambungan, tapi ternyata hasilnya baik-baik saja dan tidak rembes saat dipanggang au bain marie. tapi, bagian luar loyang ovalnya saya beri 5 lapis kertas alumunium :)

Untuk resepnya, sudah saya catat sejak dua tahun lalu. dan saat itu tidak saya cantumkan sumbernya. hingga sampai sekarang saya tidak terlalu jelas ini resep milik siapa. namun, resep ini sudah sangat populer sekali, hingga di sebagian besar pencarian resep denga judul cheddar cheese cake, yang umuncul adalah resep ini.

Cheddar Cheese  Cake


bahan:
130 ml susu cair
40 gr butter
125 gr keju cheddar parut halus
20 gr tepung terigu serbaguna
15 gr maizena (campur dan ayak)
3 kuning telur
1 sdt parutan kulit lemon
3 putih telur
90 gr gula kastor
cara membuat:
1. Tim susu cair, butter, dan keju hingga keju larut. Angkat dari api. 2.Masukan campuran terigu, aduk hingga tercampur rata.
3. Masukkan campuran kuning telur dan kulit lemon. aduk rata, sisihkan.
4. Dalam wadah terpisah. kocok  putih telur dan gula hingga soft peak. tuang ke dalam adonan keju, aduk balik hingga rata.
5. Tuang ke dalam loyang oval ukuran 20x10 cm, panggang au bain marie selama kurang lebih 65 menit, atau hingga matang dan permukaannya berwarna kuning kecoklatan.
6. Keluarkan dari oven, dinginkan dan hias sesuai selera. Saya menghias dengan selai strawberry homemade dan buah strawberry segar.

Hasilnyaaa,,, enaaakkk sekali. Rasa kejunya lebih terasa jika dibandingkan dengan cheese cake yang menggunakan krim keju. Bertekstur sangat lembutt, langsung lumer di mulut. Dipadu selai strawberry buatan sendiri dan strawberry segar, hmmmm slurrpp deh pokoknya :) Saya sangat menyarankan cake ini buat yang suka sekali dengan cheese cake.. Pengalaman yang sangat menyenangkan dapat "bertemu" dengan si Cheddar Cheese Cake ini :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar